Laporan: W Widodo
SALATIGA | SUARAGLOBAL.COM - Dalam rangka mencari keberkahan di bulan Ramadhan, Kapolres Salatiga AKBP Aryuni Novitasari, M.Psi, M.Si, Psi, membagikan seperangkat alat sholat kepada masyarakat yang dinilai membutuhkan pada hari Jumat, 05/04/2024.
"Sengaja di Jumat berkah di akhir Bulan Ramadhan ini, kita laksanakan patroli harkamtibmas, untuk memberikan jaminan keamanan pada saat masyarakat akan melaksanakan ibadah sholat Jumat, sekaligus untuk mencari keberkahan di Bulan Ramadhan salah satu yang kita laksanakan adalah membagikan seperangkat alat sholat bagi warga yang sekiranya membutuhkan, seperti pedagang keliling dan pencari barang bekas dan kelompok marjinal lainnya yang secara langsung kita temukan di perjalanan patroli", terang AKBP Aryuni Novitasari, M.Psi, M.si, Psi.
Berbagi dengan sesama akan menumbuhkan jiwa yang peduli, dan juga rasa syukur atas karunia lebih dari Tuhan Yang Maha Kuasa, jangan lihat besar kecil apa yang mampu kita bagikan, namun keikhlasan demi mendapatkan keberkahan, tambah AKBP Aryuni Novitasari, M.Psi, M.Si, Psi.
Ngatinah salah seorang pedagang bumbu kecil-kecilan mengaku sempat terkejut ketika didatangi rombongan Polisi, namun betapa bahagianya ketika ternyata diberi bingkisan yang berisi alat-alat ibadah, ada mukena sarung dan kerudung.
"Meh bodo entuk mukena, sarung lan kudung apik soko Bu Kapolres, (Mendekati Lebaran dapat Mukena, Sarung dan kerudung dari Bu Kapolres). Terimakasih bu Kapolres.", ungkapnya penuh bahagia. (*)